29 Oktober 2014

- - Beri respon

Beberapa Istilah RC

Seringkali hobi RC dianggap sebagai hobi mahal. Anggapan ini sah saja karena untuk sebagian besar orang--terutama di Indonesia--, biaya yang harus dikeluarkan untuk menjalani hobi balapan yang paling minimal pun tetap tergolong mahal.

AC/DC

Ini adalah istilah umum elektronik, yang menjelaskan sumber listrik yang dibutuhkan oleh pengisi batere (charger) dan perlengkapan elektronik lainnya. AC adalah ke-panjangan dari alternating current, yaitu daya listrik yang dikeluarkan oleh sistem listrik rumahan. Sedangkan DC adalah direct current, yang sumbernya berasal dari batere (satu arah).

Adjustable Travel Volume (ATV)

Radio dengan ATV berfiungsi untuk penyetelan seberapa jauh lengan servo (servo arm) dapat bergerak ke kiri atau ke kanan. Hal ini memungkinkan kita untuk megatur respon setir dan alat kontrol lain agar sesuai dengan gaya kita menyetir.

Battery Eliminator Circuitry (BEC)

Adalah sebuah sirkuit elektronik yang dapat menyalurkan daya ke receiver (penerima sinyal radio) dari batere dinamo. Gunanya adalah meniadakan kebutuhan akan batere tambahan bagi receiver.

Sasis

Adalah rangka mobil dimana komponen-komponen RC diletakkan. Bahan sasis bisa beragam tergantung merek. Yang jelas, bahan yang dipakai haruslah cukup ringan dan tahan panas. Terminologi sasis kerapkali digunakan untuk penyebutan sebuah kendaraan secara keseluruhan, tidak termasuk body, roda, dan ban.

Clutch

Persinggungan dan pemisahan piston dan mekanisme penyetiran. Jumlah sepatu dalam sebuah clutch akan mempengaruhi kemampuan percepatan mobil.

Differential

Sebuah pengaturan gigi (gear) yang memungkinkan dua piston untuk bergerak dengan kecepatan yang berbeda. Pada bagian belakang axle/axis/as dari sebuah RC, setelan differential membuat masing-masing roda berputar dengan kecepatan berbeda. Setelan pada bagian ini digunakan untuk meningkatkan performa mobil saat tikungan.

Dogbones

Piston-piston yang menghubungkan transmisi ke roda-roda (kadang disebut juga halfshafts). Penamaannya berasal dari persamaan bentuk dengan tulang yang sering dibawa-bawa seekor anjing.

0 Komentar:

Posting Komentar

Tinggalkan pesan baik Anda puas maupun tidak. Saya juga tidak keberatan pengunjung meninggalkan komentar dengan tautan balik (backlink) sepanjang komentarnya cukup relevan, tidak terlalu promosi atau jualan. Terima kasih atas kunjungan Anda.

Beranda - Tentang Berita Pilihan - Kebijakan Privasi - Kontak